Video Andai Aku Jadi Gayus, Kreatif!

Hehe... kebetulan pagi ini ada berita yang menarik banget. Jadi, kepikiran juga buat ngabahasnya di blog.

Mungkin kalian udah denger ya, soal video keren ini. Yup! Video clip "Andai Aku Jadi Gayus" ini menurut aku kreatif banget. Salut deh, sama Bang Bona *standing applause.

Gimana nggak kreatif? Di sini kelihatan bahwa Bang Bona itu orangnya peka banget. Peka sama lingkungan sekitar dan berita-berita segar serta menjadikannya sumber inspirasi menulis lagu.

Beda deh, kalo dibandingin sama lagu-lagu baru zaman sekarang. Yang temanya itu-itu aja. Putus cinta, putus hubungan, putus asa, sampe putus jempol kaki. Ah, bosen! Nah, kalau ini baru keren.

Agak heran juga, sama pers atau publik yang nge-dislike atau sampai-sampai meneror Bang Bona. Emang apa salahnya sih? Justru lagu ini bisa dijadikan sebagai sindiran dan koreksi untuk negeri kita. Toh, kata dan kalimat dalam lagu ini nggak kasar.

Yah... itu sih, pendapat aku. Boleh nggak suka, boleh nggak.

Oke, langsung aja deh, tonton video ini. Kalo nggak bisa nyesel seumur-umur. Nggak deng...

Klik link di bawah ini.

http://www.youtube.com/watch?v=BK2sgiIuZo4

Post a Comment

0 Comments